NGOMONG-NGOMONG SOAL TANGGUNG JAWAB

“With great power comes great responsibility.”

Familiar dengan kalimat di atas? Yes, itu adalah quote dari kisah origin dari salah seorang tokoh superhero kondang favorit gue, Spiderman. Kalimat itu terlontar dari mulut pamannya saat mau meninggal.

Setiap langkah yang yang kita tempuh, keputusan keputusan yang kita ambil, pekerjaan yang kita pilih, semua menimbulkan sebuah akibat atau konsekwensi bagi kita. Konsekwensi itulah yang menuntut kita untuk bertanggung jawab.

Banyak kasus penyesalan orang timbul disebabkan karena kurang bertanggung jawab di masa lalu. Namun, mengutip kalimat seorang kawan, “Masa lalu adalah memori, tidak penting untuk menjadi bekal masa depan”, maka kita tetap harus optimis dan berusaha supaya nggak menyesal untuk kedua-tiga-empat kalinya. Harus optimis!

Tanggung jawab gue sebagai seorang seniman adalah bikin karya yang nggak sekedar bagus aja, tapi juga (kalau bisa) menginspirasi demi sebuah kebaikan. Apakah karya yang bagus itu harus selalu bisa dinikmati oleh khalayak umum? Idealnya iya, tapi kadang ada kalanya seniman butuh privasi… Sebuah karya yang sedikit ‘autis’ yang mungkin nggak semua orang bisa menikmatinya. Well, jangan dipaksakan untuk jadi karya yang disukai. Semua harus tulus.

Ketulusan adalah bentuk tanggung jawab kita sebagai manusia dalam menerima kodrat kita sebagai makhluk Tuhan yang paling sempurna.

Sudah sampai mana rasa tanggung jawabmu, Kawan?